Thursday, October 4, 2012
Renungan Orang Tua :')
haii readers :) , berikut adalah renungan yang patut di renung oleh anak , coba di renungkan yah :)
RENUNGAN ORANGTUA
Di saat daku tua , bukan lagi diriku yang dulu .
maklumilah diriku , bersabarlah dalam menghadapiku
di saat daku menumpahkan sayuran di bajuku .
di saat daku tidak lagi mengingat cara mengikat tali sepatu .
Ingatlah saat-saat bagaimana daku mengajarimu ,
membimbingmu untuk melakukannya.
di saat saya dengan pikunnya mengulang terus menerus ucapan yang membosankanmu .
Bersabarlah mendengarkanku jangan memotong ucapanku .
di masa kecilmu , Daku harus mengulang dan mengulang terus sebuah cerita yang telah saya ceritakan ribuan kali
hingga dirimu terbuai dalam mimpi .
di saat daku membutuhkanmu untuk memandikanku .
Janganlah menyalahkanku . Ingatkah di masa kecilmu ,
bagaimana daku dengan berbagai cara membujukmu untuk mandi ?
di saat saya kebingungan menghadapi hal-hal baru dan teknologi modern .
janganlah menertawaiku .
Renungkanlah bagaimana daku dengan sabarnya menjawab setiap "megapa" yang engkau ajukan di saat itu .
di saat kedua kakiku terlalu lemah untuk berjalan .
Ulurkanlah tanganmu yang muda dan kuat untuk memapahku.
Bagaikan di masa kecilmu daku menuntunmu melangkah kaki untuk belajar berjalan .
di saa daku melupakan topik pembicaraan kita ,
Berilah sedikit waktu padaku untuk mengingatnya . Sebenarnya ,
topik pembicaraan bukanlah hal yang penting bagiku ,
asalkan engkau berada di sisiku untuk mendengarkanku , daku telah bahagia .
di saat engkau melihat diriku menua , janganlah bersedih .
maklumilah diriku , dukungah daku , bagaikan daku terhadapmu di saat engkau mulai belajar tentang kehidupan .
"Dulu daku menuntunmu menapaki jalan kehidupan ini , kini temanilah daku hingga akhir jalan hidupku . berilah daku cinta kasih dan kesabaranmu . Daku akan menerimanya dengan senyuman penuh syukur . Di dalam senyumku ini , tertanam kasihku yang tak terhingga padamu ".
sayangi dan cintailah orangtua anda , hargailah mereka , selagi anda masih mampu bahagiakan orangtua anda , selagi anda masih punya waktu , selagi orangtua anda masih berada di dunia yang sama seperti kita . jangan sia-sia kan waktu yang ada saat ini .
janganlah sampai orangtua anda pergi ke suatu tempat yang jauh dan takkan kembali lagi , di saat itu baru mulai anda menyesal , itu semua sudah terlambat .
Suatu saat nanti kita juga akan mejadi ayah / ibu dari anak-anak kita , suatu saat nanti kita juga seperti orangtua kita yang membutuhkan anak-anak nya di saat ia tua . maka , menyesalah terlebih dahulu sebelum terlambat .
*jika kamu sayang sama orang tua , pastikan meneteskan air mata setelah merenungkan ini semua , tanpa di sadari :')
Subscribe to:
Posts (Atom)